10 Rekomendasi Game Petualangan Terbaik

Game Petualangan- Game masa kini hadir dalam berbagai genre yang dapat dipilih, misalnya game dengan genre petualangan. Game bergenre ini akan membawa permainnya untuk menjelajahi dunia game danย  mencapai tujuan. Jika Anda menyukai game petualangan, berikut ini beberapa game yang dapat dicoba.

  1. Ragnarok M: Eternal Love

Ragnarok M: Eternal Love merupakan sebuah game yang berbasis pada serial Ragnarok yang mulai populer di tahun 2000-an. Setelah sebelumnya hadir dalam versi PC, keseruan game bergenre petualangan ini kini dapat dinikmati melalui perangkat android.

Ragnarok M: Eternal Love dirilis pada awal tahun 2019 dan menawarkan sensasi petualangan yang menyenangkan. Walau tampilannya masih mengandalkan grafis 2D yang tidak jauh dari game versi PC-nya, game ini tetap seru untuk dimainkan.

  1. Black Desert Online

Black Desert Online merupakan salah satu game bergenre petualangan yang banyak dimainkan. Game MMORPG ini dikembangkan oleh Pearl Abyssdan menawarkan dunia MMORPG yang luas dengan dukungan visual yang mantap.

Sama seperti MMORPG lainnya, Black Desert Online menawarkan berbagai sistem yang biasa ada di game MMORPG: grinding level, PVP dan mounted mode.

  1. Durango Wild Lands

Durango Wild Lands termasuk jenis game multiplayer online battle arena (MOBA). Game ini menggunakan setting alam primitif yang menuntut pemainnya untuk bertahan hidup dengan berbagai cara, salah satunya adalah dengan menggunakan teknologi yang disisipkan di dalam game.

Kehidupan pemain dalam dunia game Durango Wild Lands ini sangat tergantung dari kemampuan pemain dalam mengeksplorasi, mengembangkan alam liar di dalam game serta interaksinya dengan lingkungan di dalam game juga sesama pemain game lainnya.

  1. Lineage 2 Revolution

Lineage 2 Revolution adalah salah satu game legendaris yang menjadi sangat populer di tahun 2010-an. Kini, game ini hadir dalam versi android sehingga dapat dimainkan menggunakan smartphone. Game yang termasuk kelompok MMORPG ini dibekali dengan grafis berkualitas tinggi serta gameplay yang bagus.

Lineage 2 Revolution mirip dengan gameplay Lineage 2 yang dirilis pada tahun 2003. Untuk mulai memainkan game ini, pemain diharuskan untuk membuat karakter serta ras. Di game ini, pemain dapat berpetualang dan menikmati berbagai fitur seperti PVP, clan wars, instanced dungeon dan sebagainya.

  1. Hearthstone: Heroes of Warcraft

Hearthstone: Heroes of Warcraft adalah game yang dapat dinikmati secara online maupun offline oleh pemainnya. Gameplay yang diterapkan pada game ini terbilang unik karena Heartstone:Heroes of Warcraft akan membuat pemainnya saling berhadapan dengan menggunakan deck yang dimiliki masing-masing.

  1. Crashlands

Misi utama yang diberikan game Crashlands kepada pemainnya adalah menyelamatkan dunia. Di game ini, pemain akan mendapatkan tugas untuk membasmi alien dengan bergaam misteri petualangan yang dapat dinikmati.

Untuk memainkan game ini dan menjadi pembasmi alien, pemain diharuskan untuk membangun benteng serta menemukan item tersembunyi untuk mewujudkan tujuan utama game yaitu menyelamtkan dunia.

  1. This War of Mine

This War of Mine adalah game yang menyediakan beberapa storyline. Game ini terbilang unik karena pemainnya dibebaskan untuk mengambil keputusan dari storyline yang tersedia. Namun, di saat yang sama, pemain game This War of Mine juga dituntut untuk menjaga anggota yang ada di dalam rumah untuk tetap bertahan hidup hingga permainan berakhir.

  1. Dead Effect 2

Game Dead Effect 2 menawarkan sensasi menembak zombie kepada pemainnya. Walau storyline-nya terkesan sederhana, game ini menghadirkan storyline yang lebih luas sehingga pemainnya tidak akan bosan dengan permainan yang ditawarkan.

Dead Effect 2 dilengkapi dengan senjata serta alat futuristik selama permainan. Jika ingin mendapatkan item premium, pemain dapat melakukan opsi pembelian dalam game untuk memiliki item-item tersebut.

  1. Dead Trigger 2

Serupa dengan Dead Effect 2, Dead Trigger 2 juga menawarkan sensasimenembak zombie kepada pemainnya. Game FPS yang dikombinasikan dengan unsur action dan adventure yang lebih luas ini merupakan pengembangandari game Dead Trigger yang pernah menjadi game terfavorit selama bertahun-tahun di Google Play.

Selain dituntut untuk membasmi zombie, pemain game ini juga diharuskan untuk bertahan hidup dan menyelamatkan diri serta menemukan item menarik yang ada di dalam game.

  1. LIMBO

Game besutan Ifixit Apps ini menawarkan gameplay realistic kepada pemainnya. LIMBO yang dilengkapi dengan petualangan yang luas ini mampu meraih banyak penghargaan sehingga sangat direkomendasikan bagi Anda yang suka game yang bertema petualangan.

Game petualangan memang menyenangkan untuk dimainkan, terutama yang direkomendasikan oleh https://www.segitekno.com/. Situs https://www.segitekno.com/ ini selain menyediakan berbagai informasi terkait game juga informasi lain yang berkaitan dengan teknologi. Karena itulah jika Anda membutuhkan informasi tentang teknologi, situs tersebut sangat tepat untuk dikunjungi.

 

10 Rekomendasi Game Petualangan Terbaik
Scroll to top