HP Android yang kamu gunakan sering muncul notifikasi memori penuh? Ini merupakan masalah umum untuk HP Android dengan kapasitas memori internal kecil atau pengguna yang menyimpan terlalu banyak aplikasi dan file di hp.
Karena itu artikel ini akan membantu Kamu mengatasinya dengan membahas tentang cara mengatasi memori internal penuh di HP Android dengan efektif yang dikutip dari laman web WartaINET.
1. Hapus data penelusuran sesering mungkin
Kamu mungkin tidak mengetahuinya, bahwa data browsing juga bisa menjadi penyebab dari memori internal hp android penuh. Karena itu, Kamu harus membersihkan secara teratur data browsing untuk memiliki lebih banyak ruang penyimpanan internal di hp android yang kamu miliki. Untuk menghapus data browsing di browser Chrome di hp Android , kamu bisa melakukan langkah-langkah berikut:
Langkah 1 : Buka Google Chrome , pilih 3 titik di sampul kanan dan kamu Pilih Riwayat .
Langkah 2: Pada Riwayat kamu pilih Hapus data penjelajahan, kemudian kamu Pilih waktu yang ingin kamu hapus dan kamu Klik Hapus data.
2. Hapus data dan cache dari aplikasi yang sering digunakan
Cara mengatasi memori internal penuh selanjutnya adalah dengan hapus data dan cache aplikasi. Coba masuk ke pengaturan penyimpanan aplikasi dan ketuk aplikasi satu per satu, Kamu bisa melihat bahwa setiap aplikasi akan berisi data mulai dari beberapa KB hingga ratusan MB.
Oleh karena itu, membersihkan data dan cache aplikasi secara teratur akan membantu kamu mengosongkan ruang memori internal dengan efektif. Berikut cara melakukan hapus data dan cache aplikasi :
Langkah 1 : Buka Pengaturan, kemudian kamu pilih Manajemen Aplikasi dan kamu klik atau pilih aplikasi yang ingin Kamu bersihkan data dan cachenya. Biasanya aplikasi yang sering digunakan adalah aplikasi yang menyimpan cache berukuran besar.
Langkah 2 : Ketuk Penggunaan Data dan kamu Ketuk Hapus data dan Hapus cache, untuk melakukan pembersihan dengan efektif. Tapi perlu diperhatikan hapus data akan menyebabkan kamu menghilangkan data pada aplikasi seperti login akun, updatean aplikasi terbaru dan lainnya. Jadi pertimbangkan kembali saat kamu ingin menghapus data aplikasi.
3. Gunakan layanan penyimpanan cloud
Google Foto memungkinkan Kamu untuk melakukan pencadangan seluruh foto dan video Kamu ke akun Google Drive. Jadi, setelah foto dicadangkan dengan aman ke google drive, kamu bisa hapus foto tersebut untuk mengosongkan ruang memori internal. Untuk melakukan ini, kamu buka aplikasi Foto, dan masuk ke akun Google Kamu yang di sudut kanan. Setelah masuk akun google, Kamu akan tahu berapa banyak ruang yang bisa disimpan dengan aman.
4. Salin data ke penyimpanan eksternal
Cara mengatasi memori internal penuh di HP Android selanjutnya dengan memindahkan data ke memori eksternal. Jika hp android Kamu mendukung slot kartu memori eksternal, Kamu bisa memindahkan data dari memori internal ke kartu SD untuk mengurangi ruang penyimpanan memori internal.
Buka Pengaturan, kemudian kamu pilih Kelola Aplikasi, lalu pilih aplikasi yang ingin Kamu pindahkan ke kartu memori dan terakhir kamu pilih Pindahkan ke kartu SD .
5. Copot Aplikasi yang Tidak Perlu
Menghapus aplikasi yang tidak perlu atau sudah tidak pernah digunakan juga merupakan cara mengatasi memori internal penuh di hp android paling efektif. Jadi kamu bisa masuk ke pengaturan, masuk ke manajemen aplikasi dan hapus aplikasi yang tidak digunakan.
6. Gunakan aplikasi versi lite
Untuk cara mengatasi memori internal penuh di HP Android selanjutnya adalah dengan menggunakan aplikasi versi lite. Jika hp android kamu gunakan memori internal kecil, maka menggunakan aplikasi seperti facebook lite, youtube Go adalah solusi terbaik untuk meringankan memori internal.
7. Hapus file di Unduh
Jika kamu sering mengunduh file di hp android, maka kamu harus menghapus file unduhan yang sudah tidak digunakan. Caranya adalah masuk File Manager, kemudian Select Phone Storage, pilih Select All dan klik folder Download untuk melihat isi folder. Hapus file unduhan yang sudah tidak digunakan.