Dewasa ini, penggunaan jaringan internet menjadi salah satu hal yang masif dilakukan. Jaringan internet memudahkan komunikasi masyarakat dengan menggunakan berbagai macam perangkat. Salah satu jenis perangkat yang digunakan adalah ponsel Android. Ponsel ini memiliki sistem operasi yang mudah dipahami bagi para user atau pengguna. Selain itu, ponsel Android juga didukung oleh berbagai macam fitur yang bisa dimanfaatkan untuk berkomunikasi, bekerja, maupun sekolah. Salah satunya adalah fitur email. Apa yang dimaksud dengan email? Secara umum, email atau electronic mail merupakan sebuah perangkat surat elektronik yang bisa dikirimkan melalui jaringan komputer maupun internet. Adanya email memungkinkan pengguna untuk bisa berkirim surat dengan mudah dan cepat. Mereka bisa mengirimkan teks, lampiran file, foto, maupun video. Oleh karena itu, email banyak digunakan untuk menunjang berbagai macam aktivitas yang dilakukan oleh masyarakat.
Mengakses Email dengan Aplikasi Gmail
Pentingnya keberadaan email tentu membuat pengguna ponsel Android perlu mengetahui cara membuka email. Hal ini dilakukan agar para pengguna bisa memanfaatkan fitur yang ada pada email. Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk membuka email pada ponsel Android. Bagi pengguna email dengan domain Gmail, mereka bisa memanfaatkan aplikasi Gmail yang merupakan aplikasi bawaan dari ponsel Android. Aplikasi ini bisa digunakan untuk mengatur beberapa akun email gmail maupun akun email yang lain. Oleh karena itu, menggunakan aplikasi Gmail merupakan salah satu cara praktis yang bisa dilakukan untuk membuka email.
Hal pertama yang perlu dilakukan untuk membuka email dengan Gmail adalah dengan login terlebih dahulu. Jika sudah login, pengguna bisa memilih jenis email yang ingin dibuka. Caranya adalah dengan klik garis horizontal tiga yang ada pada sisi kiri atas. Nantinya akan muncul berbagai macam folder pilihan email seperti Inbox, Sent, Important, Scheduled, Drafts, All Mail, Spam, dll. Pengguna bisa memilih salah satu jenis folder tersebut. Setelah itu, pengguna bisa memilih email mana yang ingin dibuka. Cara lainnya adalah dengan mengetikkan kata kunci atau akun email yang ingin dibuka pada kolom pencarian. Cara ini bisa dipilih jika pengguna tidak yakin di folder mana email yang dimaksud tersebut.
Mengakses Email dengan Chrome dan Aplikasi Lain
Selain menggunakan aplikasi bawaan Gmail, pengguna ponsel Android juga bisa mengakses email dengan menggunakan browser Chrome yang sudah terinstall pada ponsel Android. Langkah pertama yang harus dilakukan adalah dengan membuka browser Chrome pada aplikasi Android. Setelah itu, pengguna bisa menuliskan alamat website email yang ingin dibuka seperti Gmail, Yahoo, dll. Kemudian, pengguna bisa login dengan mengisi username dan password email yang benar. Cara ini praktis karena pengguna bisa mengakses email tanpa harus memiliki aplikasi khusus pengatur email.
Sementara itu, bagi pengguna ponsel Android yang tidak ingin login email melalui website, mereka bisa menggunakan aplikasi lain yang bisa diunduh melalui Google PlayStore. Salah satunya adalah Microsoft Outlook. Aplikasi ini memiliki kelebihan karena bisa mengatur berbagai macam email dalam satu aplikasi. Selain itu, Microsoft Outlook juga bisa terhubung dengan Excell, Word, PowerPoint, dll. Oleh karena itu, bagi pengguna ponsel Android yang harus bekerja dengan menggunakan ponsel, Microsoft Outlook menjadi salah satu pilihan tepat. Sedangkan bagi pengguna ponsel Android yang ingin mengetahui aplikasi lain untuk bisa mengakses email, mereka dapat mengunjungi website Lewatin Aja.